Photobucket

H. NURHASAN TANTANG PEMUDA

PhotobucketENREKANG, SULAWESI SELATAN__Perayaan Hari Sumpah Pemuda ke-83 di Lapangan Batili Enrekang Jumat 28 Oktober. Wakil BupatiEnrekang, H Nurhasan selaku pembina upacara menantang ratusan pemuda dan pemudi Massenrempulu.

Ia dengan lantangmengajak putra-putri daerah Enrekang membawa maju bangsa dan daerah kedepan. Selain dihadiri ratusan pelajar SD SMP dan SMA, upacara tersebut juga diikuti para pegawai negeri (PNS), anggota TNIdan Polisi serta organisasi kepemudaan dan masyarakat. Beberapa pejabat di kalangan eksekutif pun datang. Begitu juga denganunsur muspida Kabupaten Enrekang. “Tantangan ke depan merupakan bagian dan peran dari kaum muda. Oleh karena itu, kita harus mempersiapkan parapemuda Indonesia di segala bidang, di setiap pelosok indonesia, untuk bisa bersaing membawa maju bangsa dan daerah sertamemenangkan persaingan tanpa kehilangan akar budaya,” katanya.

Sumpah Pemuda tahun ini merupakan bagian dari antisipasi kaum muda membawa bangsa inisemakin jaya di masa mendatang. “Kita perlu mempersiapkan orang muda untuk bisa berdaya saing dalam menghadapiglobalisasi yang terus berjalan. Terlebih di Kabupaten Enrekang,” sambungnya. 

Terkait peran kaum muda dalam pemerintahan di Enrekang sejauh ini, Sekretaris Daerah Enrekang, HM Amiruddinmengatakan, keberadaannya sudah cukup baik. Hanya saja di masa mendatang, tetap perlu pembenahan di berbagai sektor.”Faktor utama kemajuan bangsa dan daerah jelas terkait dengan kompetensi generasi mudanya. Jadi, kalau kita mau membawabangsa dan daerah ini lebih maju. Ya mesti kaum muda juga harus mempersiapkan diri sejak dini,” katanya.

(Sumber: Pare Pos, Minggu 29 Oktober 2011)

0 komentar:

Posting Komentar

SiLahkan tinggaLkan komentar sebagai jejak bahwa Anda pernah berkunjung di zhaLabe.bLogspot.com.

Terima kasih !!!

(c) 2013 ZHALABE "Reading Is FundamentaL" and Powered by BLogger.